Selamat pagi Sob +_^ , pecinta liga Inggris pasti tau kan ? , bahwa Benitez mengatakan " Lawan Tottenham Akan Jadi Final " , berikut ulasannya ..
MANCHESTER — Manajer Chelsea, Rafael Benitez, merasa yakin duel dengan Tottenham Hotspur pada Rabu (8/5/2013) akan menjadi "final bagi kedua tim". Pasalnya, laga tersebut bakal menentukan siapa yang berhak meraih satu tiket menuju Liga Champions musim depan. Kalo saya mah dukung Tottenham ^_^ .
Kemenangan atas Spurs di Stamford Bridge akan menggaransi The Blues menempati posisi empat besar Premier League karena Frank Lampard dan kawan-kawan memiliki selisih gol yang jauh lebih bagus, menyusul kemenangan dramatis atas Manchester United di Old Trafford, Minggu (5/5/2013). Gol Juan Mata di menit ke-87 memastikan Chelsea membawa pulang tiga poin dari markas sang juara. Jempol dah buat Chelsea (y) .
"Hari Rabu akan menjadi final bagi kedua tim. Kami dalam posisi menjadi pengendali dan semoga kami bisa mendapatkan tiga poin melawan Tottenham. Jika menang, kami akan menuju Liga Champions, tetapi tentu saja Tottenham adalah tim bagus," ujar Benitez.
"Masih krusial bagi kami, tetapi lebih penting bagi mereka. Saya pikir atmosfer di Stamford Bridge bakal hebat."
Raihan tiga poin di Old Trafford itu memberikan keuntungan kepada Chelsea karena mereka menyalip Arsenal untuk menempati posisi ketiga.
"Ini adalah satu langkah maju dan sebuah langkah maju yang penting," ujar Benitez tentang kemenangan itu. "Ini bagus bagi kami karena kami tahu kami harus mendapatkan enam atau tujuh poin untuk mengamankan tempat di empat besar.
"Saya pikir United, setelah menjadi juara, agak sedikit santai. Anda bisa memahami setelah memenangi gelar itu beberapa pemain tidak memberikan kemampuan 100 persen. Ketika harus menang dan harus berada di posisi empat besar, Anda harus memberikan segalanya." .
Sekian informasi dari saya .
Terima kasih telah berkunjung Sob ^_^ .
Ditulis Oleh : Unknown ~ Faris Share
Sobat sedang membaca artikel tentang Benitez: Lawan Tottenham Akan Jadi Final. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya
0 komentar:
Post a Comment
Mohon Sobat Untuk Tidak Berkata Kasar Pada Formulir Komentar, Dan Mohon Untuk Saling Menghargai .
[1] . Berkomentar boleh , tapi jangan nyepam(BOM COMMENT) ya kaaka ..
[2] . Live link tidak papa , tapi maksimal sehari 2 link jika berkomentar;)
Sekian Dari Admin Dan Terima kasih....